5 Tempat Instagramable di Jakarta
1. Baluun
“BALUUN by Haluu” adalah instagrammable exhibition yang mengusung balon sebagai tema besar dari setiap instalasinya. Seperti sebelumnya, BALUUN akan hadir di The Warehouse level 5, Plaza Indonesia, Jakarta. Nama “Haluu” sendiri diambil dari bahasa Finlandia yang mempunyai arti keinginan.
“Konsep baru dari Haluu ini bernama Baluun, yang diangkat dari pengalaman masa kecil semua orang. Balon, menurut kami sangat berhubungan erat dengan masa kecil, di mana waktu kecil banyak orang yang bisa sangat bahagia hanya karena mendapatkan balon. Melalui berbagai macam instalasi yang didominasi balon, kami berharap pengunjung dapat bernostalgia dan melupakan rasa stress mereka. Hunting foto di Baluun akan terasa seperti bermain-main di dalamnya,” ujar Co-FounderHALUU World Dio Santoso dalam konferensi pers, di Jakarta, Rabu (29/5).
Terkait tema besar balon di setiap instalasi “BALUUN by Haluu” akan dikolaborasikan dengan konsep ‘mimpi’ sebagai benang merah yang menggabungkan semua instalasi yang ada.
“Meskipun ide Baluun diambil dari pengalaman masa kecil, tetapi Baluun diperuntukkan untuk siapa saja. Segmentasinya masuk baik bagi anak kecil, remaja, dewasa atau bahkan orang tua. Kami ingin pengunjung tidak hanya mendapatkan foto yang bagus di Baluun, tetapi juga merasakan pengalaman menyenangkan bermain di wahana di mana mimpi bertemu dengan nostalgia masa kecil,” kata Project Director HALUU World Norine Wibowo.
“BALUUN by Haluu” exhibition diselenggarakan mulai 30 Mei sampai 25 Agustus 2019, dan dilengkapi dengan 12 spot instalasi. Sementara harga tiket masuk BALUUN untuk weekdays dipatok dengan harga Rp100 ribu, dan untuk weekend dihargai Rp 120 ribu. Para pengunjung pun diberikan dua pilihan untuk pembelian tiket yakni di lokasi exhibition (on-the-spot) atau melalui aplikasi Traveloka.
Selain itu, guna memastikan tiap tamu spesial mendapatkan pengalaman yang memukau sejak awal, “BALUUN by Haluu” bekerja sama dengan SKYTE – jasa penyewaan dan pembelian moda transportasi udara pribadi – untuk menerbangkan para tamu dengan helikopter.
“BALUUN by Haluu” juga didukung oleh beberapa public figure seperti Laura Basuki, Afgansyah Reza, Vidi Aldiano, Ranggaz Laksamana dan Marsha Aruan. BALUUN turut disponsori oleh 3 merek besar di Indonesia yaitu Ponds, Sasa, dan Tokopedia.
2. Lapangan Banteng
Wajah baru Lapangan Banteng yang instagramable membuat destinasi wisata ini menarik pengunjung milenial lho. Banyak tempat foto bertema unik yang tidak terpikirkan untuk dibuat di tengah kota Jakarta.
Di sekitar Patung Pembebasan Irian Barat, terdapat air mancur yang akan menari di bawah siraman warna jika malam tiba. Lalu, ada fasilitas olahraga yang cocok untuk kamu penyuka olahraga lari atau jogging.
Jika kamu datang bersama keponakan, ajak mereka mencoba arena bermain anak untuk usia 2-9 tahun.
Kalau hanya ingin duduk-duduk santai menikmati sore, spot amphitheater dan dinding dengan narasi sejarah peristiwa Pembebasan Irian Barat dapat jadi pilihan tepat untuk berfoto bersama teman-teman.
3. Pelabuhan Sunda Kelapa
Ingin berburu sunset di ibu kota? Pelabuhan Sunda Kelapa adalah destinasi wisata tepat untuk menikmati kemolekan matahari terbenam.
Datanglah ke sini mulai pukul 16.00 WIB agar kamu bisa mencari tempat terbaik guna merekam momen tersebut.
Deretan kapal kayu yang bersandar di dermaga menghadirkan pemandangan berbeda, yang tentu saja instagramable. Pastikan kamu merekam siluet kapal-kapal tersebut saat sang surya mulai tenggelam di ufuk barat.
4. Raven Is Odd
Untuk boleh bebas berfoto di instalasi seni ini, kamu perlu membayar Rp100 ribu saat weekday dan Rp135.000 di akhir pekan. Untuk lokasinya, ada di Mall Kuningan City lantai 2. Exhibition ini tidak permanen di sini dan akan digelar hingga tanggal 29 September 2019 saja. Jadi, pastikan kamu mengunjunginya sebelum berakhir!
5. MoJa Museum
MoJa Museum adalah ruang seni interaktif yang terletak tak jauh dari Pondok Indah Mall.
Terdapat 14 ruangan bertema sinema yang terinspirasi dari film-film kondang. Karena ini berupa one way trip museum, kamu harus menikmati satu ruangan sampai puas sebelum beranjak ke ruang berikut.
Beberapa ruangan favorit pengunjung antara lain Ready Player MoJa, tempat kamu bisa menikmati demo video game era 1990-an, dan The Pursuit of Butter, di mana kamu bisa bermain di kolam bola mirip popcorn.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar